[1]
ini minggu ketiga, aku meracik tubuhku searoma tubuhnya. agar wangiku serupa wanginya. agar aku bisa dengan santai datang ke kotamu. menemuimu. bersijingkat mengendap-endap. agar takketahuan olehnya. katanya, kotamu itu menyenangkan. membuat cemburu. dalam rindu.
[2]
jika boleh memilih. aku ingin meminjam tubuhnya. lalu aku bisa leluasa bertemu denganmu. atau mencintaimu, mungkin.
[3]
lalu, pada suatu pagi. aku bisa mengetuk pintu rumahmu. dengan aroma dia. atau mungkin dengan rupanya. mengantar rindu yang takbisa diurai lagi.
[4]
matamu memindai tubuhku. dari atas. mengerling. tanpa tahu maksud. "terima kasih, aku hanya butuh dia di sini", ucapmu pelan.
[5]
pelan-pelan. tubuhku yang beraroma dia menguap. menjadi bulir. merata di seluruh ingatanmu.
3 komentar:
menjadi dia untuk menjadi kamu dalam bentuk yg tak kasat mata. btw, saya suka tema tulisannya.
berarti, menjadi dia tidak berarti lebih baik, kan?
tulisan ini, keren. :)
Terima kasih sudah membaca.
Saya senang ketika ada yang menginterpretasi tulisan saya. :))
Semoga menikmati.
Posting Komentar